Serba serbi

Pengabdi Setan dan Ayu Laksmi Raih Penghargaan Top Search 2017 dari Google

Musik & Film

13 Desember 2017 16:59 WIB

Joko Anwar, sutradara Pengabdi Setan dan Ayu Laksmi mendapatkan penghargaan dari Google sebagai Top Search 2017 (dok. Instagram @jokoanwar)

SOLO, solotrust.com – Kesuksesan film horor terlaris di Indonesia sepanjang masa, Pengabdi Setan masih terasa hingga sekarang. Hari ini, Rabu (13/12/2017) sang sutradara, Joko Anwar mengunggah foto bersama pemeran Ibu dalam Pengabdi Setan, Ayu Laksmi tengah membawa trofi dari Google.

Pengabdi Setan" dan "Ayu Laksmi" dapat penghargaan dari Google sebagai top search di tahun 2017. Congrats semua pemain dan kru!," tulis @jokoanwar.



Trofi berlambang Google bertuliskan “Joko Anwar “Pengabdi Setan” Year in Search 2017” ini membuktikan bagaimana publik Indonesia begitu antusias terhadap film ini. Sosok Ibu yang diperankan begitu “seram” oleh Ayu Laksmipun memantik rasa penasaran warganet terhadap siapa sebenarnya pemeran sosok tersebut. Berbagai komentar pun meluncur dari para warganet.

Wihiiiiww," tulis @tarabasro yang juga menjadi salah satu pemain dalam film ini.

Terus ambil mendali bangg!!! Mantap lah Pengabdi Setan," tulis akun @dicky.julfykard.

My favourite director bikin lagi karya2 lain yg lebih lebih lebih the best dr pengabdi setan, pastinya bakal langsung tancap bioskop deh begitu rilis," tulis @haikaladiana.

Mengantongi lebih dari 4 juta penonton, Pengabdi Setan mendapatkan tujuh Piala Citra dalam penghargaan tertinggi perfilman Indonesia, Festival Film Indonesia (FFI) 2017.

Tak hanya Indonesia, publik luar pun begitu antusias terhadap film ini. Pengabdi Setan juga akan tayang di berbagai negara seperti Amerika Serikat, Jepang, Inggris, Australia, Jerman, Austria, hingga Switzerland. (Lin)

(way)