Entertainment

Pererat Sinergitas, Dandim Wonogiri Kunjungi Polsek Jajaran Polres Wonogiri

TNI / Polri

24 Januari 2019 16:00 WIB

Komandan Kodim (Dandim) 0728/Wng Letkol Inf M. Heri Amrulloh kunjungi Polsek jajaran Polres Wonogiri.

WONOGIRI, solotrust.com - Komandan Kodim (Dandim) 0728/Wng Letkol Inf M. Heri Amrulloh dan Ketua Persit Kartika Candra Kirana Cabang XLIX Dim 0728/Wng  beserta Kasdim 0728/Wng Mayor Inf Nurul Muthahar dan rombongan Staf Kodim mengadakan kegiatan kunjungan kerja (kunker) ke sejumlah kantor Koramil yang ada di wilayah Wonogori, Rabu (23/1/2019).

Kegiatan kunjungan kerja ini dalam rangka pengecekan kesiapan markas, administrasi dan personil Koramil dalam pelaksanaan tugas di tengah warga masyarakat,dan juga mempererat jalin tali silahturahi antara pimpinan dengan anggota.



Dalam kunjungan kerja kali ini, Dandim menyempatkan mengunjungi kantor Polsek jajaran Polres Wonogiri, diantaranya Polsek Girimarto yang disambut hangat oleh Kapolsek Girimarto AKP Sutrisno beserta anggota.

Dandim mengatakan, sebagai aparat kewilayahan dalam hal ini Koramil dan Polsek harus dapat saling bersinergi dan berkoordiasi.

“Koramil dan Polsek harus dapat saling bersinergi dalam pelaksanaan tugas selaku pembina kemanan dan ketertiban di tengah-tengah warga masyarakat,” ungkap Dandim.

(wd)