BLORA, solotrust.com- Di sela-sela kesibukan rutin kerja sehari-hari, Pasiter Kodim 0721/Blora, Kapten Inf. Puryanto menyempatkan diri untuk meninjau lapangan TMMD Reguler ke-104 Kodim 0721/Blora, di Desa Jurangjero, Kecamatan Bogorjeo.
Dengan menggunakan motor trail, Pasiter Puryanto merasakan sendiri batapa sulitnya medan TMMD Kodim Blora, yakni jalan berkelok, berlumpur dan penuh tanjakan. Hanya saja, dengan begitu semangatnya para prajurit Satgas TMMD terus bergelora.
''Luar biasa, saya harus memberi apresiasi kinerja para Satgas TMMD, meski medan berat tetapi hasil pekerjaan sesuai dengan rencana,'' tandasnya.
Dia mengemukakan, kunjungannya ke lokasi untuk mengecek kondisi di lapangan, seberapa banyak hasil yang sudah dicapai sekitar 5 hari setelah TMMD dibuka.
''Termasuk cek langsung tentang kendala bagaimana sulitnya material masuk ke lokasi TMMD,'' tambah Kapten Inf. Puryanto.
(wd)