Serba serbi

Begini Komentar Suga Ketika BTS Disebut The Beatles Abad ke-21

Musik & Film

03 Juni 2019 23:54 WIB

Suga dalam salah satu foto konsep album "Map of the Soul: Persona". (Dok. Big Hit Entertainment).

Solotrust.com - BTS sukses menggelar konser pada hari pertama di Stadion Wembley, London (1/6/2019). Di hadapan 60.000 penonton, grup yang 3 albumnya berhasil memuncaki Billboard 200 tersebut mencatatkan rekor dengan menjadi grup Korea Selatan pertama yang menggelar konser tunggal di stadion yang menjadi pusat industri konser di Inggris itu. Selain BTS, sejumlah grup legendaris dunia seperti The Beatles dan Queen pernah bermain di sana.

Sebelum konser, grup beranggotakan RM, Jin, Suga, J-Hope, Jimin, V dan Jungkook itu mengadakan sesi tanya jawab dengan media, termasuk tentang julukan "the Beatles abad ke-21", apalagi saat itu mereka akan menggelar konser tunggal di negara asal The Beatles. 



Baca Juga: Catatan Bagaimana ARMY Global Rayakan Ulang Tahun Suga dengan Cara Bermakna

"Agak berat untuk disebut The Beatles abad ke-21. Kami harus bekerja lebih keras untuk tidak menodai nama The Beatles. Selain itu, kami memiliki harapan besar bahwa kami dapat mengukir kehadiran yang solid sebagai BTS abad ke-21," kata Suga ketika ditanyai perasaan mereka dibandingkan dengan The Beatles, sebagaimana dikutip dari Yonhap (2/6/2019).

"Sungguh merasa tersanjung dibandingkan dengan The Beatles yang mempengaruhi hampir semua artis kontemporer. Kami merasa merasa rendah hati ketika mendengarkan hal itu dan itu mendorong kami untuk bekerja lebih keras," tambah RM.

BTS awalnya berencana untuk menggelar konser semalam saja di stadion berkapasitas 90.000 kursi itu, namun mereka mengubahnya menjadi dua hari karena tiket konser terjual habis dalam waktu kurang dari dua jam. Selama dua hari, ada total 120.000 penggemar yang menghadiri konser tersebut.

Setelah Wembley, BTS akan melanjutkan konsernya ke Stade de France di Saint Denis, Paris pada 7-8 Juni 2019. (Lin)

(wd)