MEDAN – Sebuah kebakaran melanda pabrik Korek api gas di Jalan Tengku Amir Hamzah, Dusun IV Desa Sambirejp, Kecamatan Binjai, Langkat, Sumatera utara, Jumat (21/6/2019) siang.
Akibat peristiwa ini diperkirakan lebih dari 20 orang tewas. Korban tewas tersebut diduga merupakan karyawan gudang mancis tersebut.
Baca juga:
Kebakaran di Jagalan, Seorang Nenek Tewas Terpanggang
Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Langkat Irwan Syahri memaparkan, berdasarkan informasi sementara yang diterimanya, 21 orang meninggal dunia di dalam peristiwa itu. Mereka diduga terjebak di dalam pabrik.
“Benar, terjadi kebakaran di Sambirejo sekitar pukul 12.00 Wib. Kami baru mendapat laporan dari camatnya. Tapi kita belum bisa memastikan (jumlah korban), karena ini masih laporan awal,” jelas Irwan.
Dijelaskanya, Pihak BPBD Langkat saat ini masih menyiapkan upaya evakuasi para korban. Mereka mengupayakan untuk mendatangkan kantung mayat.
“Ini jumlahnya kan banyak, jadi butuh banyak kantung mayat. Mungkin kita akan berkoordinasi dengan BPBD Sumut,” jelas Irwan. #teras.id
(wd)