Solotrust.com- BTS menjadi selebriti pertama yang menjadi partner Starbucks Korea untuk sebuah kampanye kolaborasi. Bernama "Be The Brightest Stars" atau "Menjadi Bintang Paling Terang", kampanye ini ditujukan untuk menyebarkan pengaruh positif bagi anak-anak muda.
Selain menghadirkan minuman dan makanan berwarna ungu, warna yang mewakili BTS dengan edisi terbatas, seperti Purple Berry Cheesecake dan Purple Star Cupcake, ada juga berbagai marchandise eksklusif yang dirilis.
Marchandise itu seperti gelas, mug, casing laptop dan gantungan kunci yang semuanya diberi logo BTS dan berwarna selaras dengan "warna BTS".
Selama kampanye itu, lagu BTS "Make It Right" dari album "Map of the Soul: Persona" juga diputar di Starbuck di seluruh Korea, sehingga pelanggan dapat menikmati kolaborasi BTS sebagai bagian dari pengalaman musik di dalam tokonya.
Sebagian dari keuntungan dari kampanye ini akan digunakan untuk program pengembangan karir dan pendidikan untuk kaum muda yang kurang beruntung melalui Beautiful Foundation.
Beautiful Foundation adalah organisasi nirlaba Korea Selatan yang didirikan berdasarkan prinsip berbagi. Didirikan pada tahun 2000, organisasi ini bertujuan untuk menyebarkan cita-cita budaya filantropis dan menyatukan individu yang peduli untuk menawarkan bantuan kepada mereka yang kurang mampu dan kehilangan haknya.
Untuk mendukung proyek "Opportunity Youth Independence" dari Beautiful Foundation, Starbucks bekerjasama dengan BTS, yang dikenal karena dukungan positif mereka bagi kaum muda di Korea Selatan dan di seluruh dunia.
“Kami sangat bersemangat untuk berkolaborasi dengan artis global seperti BTS untuk menciptakan masa depan yang cerah bagi kaum muda Korea Selatan,” kata David Song, CEO Starbucks Coffee Korea, dikutip dari website stories.starbucks.com.
Ia melanjutkan, "Saya berharap bahwa pelanggan kami akan terinspirasi oleh BTS dan Beautiful Foundation, dan membantu kami menarik lebih banyak perhatian pada program-program penting ini untuk kaum muda di Korea, yang benar-benar adalah bintang yang bersinar." (Lin)
(wd)