Serba serbi

Sevilla Juarai Liga Europa, Koleksi 6 Trofi

Olahraga

22 Agustus 2020 09:53 WIB

Skuad Sevilla mengangkat trofi juara Liga Europa usai mengandaskan Inter Milan 3-2, Sabtu (22/08/2020)

Solotrust.com - Sevilla menuntaskan perjalanannya di Liga Europa dengan menundukkan Inter Milan 3-2 pada laga yang dihelat di Stadion RheinEnergie, Cologne, Jerman, Sabtu (22/08/2020). Sevilla memastikan diri menyandang juara Liga Europa musim ini.

Pertandingan berjalan sengit diwarnai dua gol dari Luuk De Jong pada menit 12 dan 33, serta gol Deiogo Carlos pada menit ke-74 membuat Sevilla unggul. Sementara Inter Milan mencetak dua gol balasan kreasi eks-striker Manchester United Romelu Lukaku dari titik putih pada menit ke-9 serta gol sundulan Diego Godin pada menit ke-36.



Kedua tim bermain menyerang dan saling balas serangan sebelum akhirnya gol salto cantik dari dalam kotak penalti oleh Diego Carlos. Bola sempat mengenai kaki Romelu Lukaku sebelum mengoyak jala Inter Milan yang dijaga kiper kawakan Samir Handanovic.

Usai merengkuh gelar juara Liga Europa keenam, pemain Sevilla larut dalam kegembiraan serta perayaan. Akun Instagram Sevilla pun tak luput mengunggah momen perjuangan serta perayaan para punggawanya.

"Raja Europa," tulis akun Instagram @sevillafc merujuk kemenangannya di Liga Europa untuk kali keenam.

Sementara dalam pertandingan final berlangsung dini hari tadi, Luuk De Jong dinobatkan menjadi Man of the Match. Akun Instagram @luukdejong9 pun mengunggah foto kala dirinya mencium trofi serta memamerkan penghargaan sebagai pemain terbaik.

"Juara," tulisnya sambil mengekspresikan kegembiraannya lewat foto yang diunggah. (dd)

(redaksi)