Pend & Budaya

Jelang PTM, Ternyata Belum Banyak Wali Murid Setuju

Pend & Budaya

17 Juni 2021 15:25 WIB

ilustrasi Pembelajaran Tatap Muka (PTM). (Foto:pixabay/Alexandra Korch)

SOLO, solotrust.com - Pemerintah Kota Solo telah menetapkan pembelajaran tatap muka (PTM) dilaksanakan pada 12 Juli 2021 mendatang. Kendati demikian, belum semua wali murid mengijinkan anaknya mengikuti PTM.

"Kita sudah melakukan survei kepada orang tua tentang kesediaan ikut PTM atau tidak, 88% orangtua menginginkan PTM, sisanya belum," ungkap Kepala SMP Muhammadiyah Program Khusus (PK) Kottabarat Solo, Muhdiyatmoko.



Saat dilakukan simulasi beberapa waktu lalu, terdapat 7 murid di setiap kelas yang tidak ikut PTM lantaran belum diberi ijin.

"Kemarin ketika kita sudah mencoba simulai, tiap kelas ada sekitar 7 orang tua yang belum mengijinkan ikut PTM," kata Muhdiyatmoko.

Menurutnya, hal tersebut tidak menjadi masalah. Bagi wali murid yang belum setuju dilaksanakannya PTM, tetap akan dilayani secara daring.

"Ya nggak papa. Kunci dari PTM harus ada ijin dari orangtua. Jadi selama belum mengijinkan, tetap kita layani secara online atau daring. Yang datang ke sekolah kita layani, yang tidak datang kita layani online. Termasuk besok saat PTM," jelasnya.

Meski begitu, ia mengaku sekolah telah siap melaksanakan PTM sesuai instruksi pemerintah.

"InshaAllah siap, meskipun dengan beberapa modifikasi. Mungkin durasinya hanya 2 jam, sepekan berapa kali, sambil melihat kondisinya kota Solo seperti apa," tegasnya

Beberapa persiapan telah dilakukan, mulai dari vaksinasi guru, pembuatan standard operational procedure (SOP), sampai pemenuhan kelengkapan sarana dan prasarana.

"Kita sudah mempersiapkan, satu dari sisi SDM, guru semua sudah divaksin. Kedua dari sisi prosedural, sudah membuat buku SOP dan video (pelaksanaan PTM).  Ketiga sarpras, di depan ruang kelas sudah ada hansd sanitizer, kita siapkan masker, faceshieldnya kita bagikan juga," pungkasnya. (zend/lala)

(zend)