Ekonomi & Bisnis

Berjaya di Jateng-DIY, Mitsubishi Optimistis Penjualan Varian Baru Xpander Moncer

Ekonomi & Bisnis

16 November 2021 11:31 WIB

Peluncuran New Xpander Facelift 2021 dan New Xpander Cross Facelift 2021 di PT Sun Star Motor Solo, Senin (15/11/2021).

SOLO, solotrust.com - Kehadiran mobil merek Mitsubishi jenis Xpander sejak 2017 ternyata diterima baik konsumen Indonesia. Antusiasme pasar ini pun disambut Mitsubishi Motors dengan kembali menghadirkan New Xpander dan New Xpander Cross di penghujung 2021.

Director of Sales and Marketing Division Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia, Irwan Kuncoro, mengungkapkan Xpander bahkan dibilang game changer di segmen small multipurpose vehicle (MPV).



"Di area Jateng-DIY penjualan Xpander mencapai 210 ribu unit lebih dan angka market share mencapai 33 persen sepanjang Januari hingga September 2021," kata dia, saat konferensi pers virtual peluncuran New Xpander, Senin (15/11/2021).

Di wilayah Jawa Tengah dan DIY, Xpander merupakan leader di kelas small MPV dengan market share 33 persen. Wilayah Semarang menyumbang penjualan tertinggi di angka 364 unit per bulan dan kontribusi sembilan persen nasional. Adapun dari total 364 unit per bulan itu, 36 persennya merupakan kontribusi dari Kota Semarang.

Sebagai apresiasi atas sambutan positif pasar Indonesia terhadap Xpander, pihaknya secara berkala melakukan pengembangan produk, antara lain dengan meluncurkan edisi spesial, facelift, dan peluncuran unit yang merupakan pengembangan dan penyempurnaan jenis sebelumnya, seperti Xpander kali ini.

"Memang betul dalam dua tahun terakhir masih dalam situasi pandemi, tapi kami lihat situasi makin membaik dan ini momentum baik untuk Mitsubishi memperkenalkan New Xpander," imbuh Irwan Kuncoro.

Bicara situasi pasar, dirinya mengaku pasar otomotif sangat terdampak saat pandemi Covid-19 di mana penjualan unit turun drastis. Kabar baiknya, di 2021 ini pemerintah mendukung pasar otomorif, terutama dengan kebijakan relaksasi Pajak Penjualan Atas Barang Mewah (PPNBM).

"PPNBM itu juga mendorong pasar untuk recovery (pulih-red), terutama di segmen small MPV yang merupakan segemen terbesar pasar ototmotif," kata Irwan Kuncoro.

Dengan berbagai pertimbangan itulah, Mitsubishi Motors meluncurkan New Xpander dan New Xpander Cross, seiring harapan situasi akan membaik lagi ke depannya. Apalagi segmen small MPV merupakan segmen terbesar di pasar otomotif.

Sejumlah fitur baru disematkan pada body Xpander baru ini. Dibanding edisi sebelumnya, perubahan di eksterior sangat kental terasa, antara lain dari lampu depan hingga velg. Sementara sisi interior bisa terlihat, antara lain dari setir dan dashboard.

Ditanya soal target penjualan, pihaknya optimistis tren pasar terus membaik seiring situasi pandemi membaik, meski dari segi permintaan ke depan dinilai tidak mudah. Optimisme ini berdasarkan data yang menunjukkan awal posisi pasar Xpander dilihat dari penjualan dan market share baik.

Branch Manager PT Sun Star Motor, Petrus Indrojono menambahkan, di area Soloraya penjualan Xpander berada di angka 639 unit dengan market share 34,4 persen selama periode Januari hingga September 2021.

"Berdasarkan penjualan Oktober lalu yang masih cukup bagus. Untuk penjualan Xpander yang baru ini kami optimis, apalagi didukung PPNBM seratus persen hingga Desember 2021 sehingga harga masih terjangkau bagi masyarakat," ujar Indro, saat jumpa media di kantor Sun Star Motor Jebres Solo, Senin (15/11/2021).

Adapun harga New Xpander Facelift 2021 dan New Xpander Cross Facelift 2021, masing-masing dibanderol Rp228 juta dan Rp268 juta. (rum)

(and_)