Entertainment

Cerita Tanta Ginting tentang Sahabatnya

Selebritis

26 Januari 2022 13:55 WIB

Foto kebersamaan Tanta Ginting dan kedua sahabatnya. (Dok. Instagram/@tantaginting)

Solotrust.com - Aktor film Tanta Ginting mengunggah kebersamaan dengan dua temannya yang telah melalui lika-liku kehidupan secara bersama. Perjalanan hidup, jatuh bangun pun sempat dilalui ketiganya selama puluhan tahun lamanya.

"20 tahun pertemanan dari zaman kuliah, kerja, ngeband, pindah negara, mulai karier baru, lewati susahnya hidup, pelayanan lagi, nge-host, ngeband lagi, main film, selalu sama-sama orang ini," ungkap Tanta Ginting dalam caption di unggahan akun Instagramnya, @tantaginting, Selasa (25/1/2022).



Aktor sekaligus musisi itu mengungkapkan, dirinya butuh dukungan orang lain untuk menghadapi hidup yang tidak selalu berjalan mulus.

"Kita butuh orang-orang kuat untuk bisa bantu kita bangun lagi saat kita jatuh," ujarnya.

Tanta Ginting pun dalam unggahannya tidak segan mengungkapkan rasa sayangnya. Ia juga mengungkapkan rasa terima kasih kepada kedua teman yang selalu bersama dirinya, Michael Kho dan Joshua Artono.

"Terima kasih udah selalu ada di hidup gue," tutur Tanta Ginting.

Dalam unggahannya di Instagram, pria 40 tahun itu juga mengunggah foto-foto lama saat ketiganya merintis karier di berbagai bidang selama ini. (dd)


(and_)