Hard News

Era Digitalisasi, Jokowi: 20 Juta UMKM Masuk Marketplace Tahun Ini

Nasional

29 Maret 2022 16:00 WIB

Presiden Joko Widodo menghadiri Rakornas Transformasi Digital dan Pendataan Lengkap Koperasi dan UMKM tahun 2022, secara virtual, dari Istana Negara Jakarta.(Foto: Humas Setkab/Rahmat)

JAKARTA, solotrust.com – Sebanyak 20 juta pelaku Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) ditargetkan dapat memasuki pasar online atau marketplace di tahun ini.

Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) dalam Persemian Pembukaan Rakornas Transformasi Digital dan Pendataan Lengkap Koperasi dan UMKM tahun 2022, secara virtual, menyebut pelaku UMKM harus terus meningkat hingga tahun 2024.



“Tahun 2022 harus mencapai target 20 juta, minimal 20 juta dan meningkat sampai 24 juta di tahun depan 2023 dan 30 juta di tahun 2024. Ini target, kalau semua mau bekerja keras, memiliki keinginan yang sama, mencapai target yang telah ditentukan, saya yakin Insha Allah kita semua bisa menaklukan,” jelas Jokowi, Senin (28/3).

Dalam era digitalisasi saat ini, Jokowi menyakini pelaku UMKM dan koperasi mampu mengikuti perkembangan teknologi untuk bertahan, bertumbuh dan berkembang, disamping masih ada sejumlah pembatasan kegiatan di masa pandemi.

Berdasarkan data yang telah dikumpulkan pemerintah, sebanyak 17,5 juta pelaku UMKM sudah masuk dalam ekosistem digital.

“Kita harus membanjiri marketplace. UMKM, koperasi harus membanjiri marketplace dengan produk dalam negeri, produk-produk UMKM kita,” ujar Jokowi.

Koperasi modern berbasis digital juga menjadi sasaran pemerintah. Presiden Jokowi menargetkan 500 koperasi modern dapat berdiri pada tahun 2024, dari yang sebelumnya di tahun 2022 sejumlah 250 koperasi dan akan meningkat hingga 400 koperasi di tahun 2023. (zora)

(zend)