Entertainment

Jim Carrey Isyaratkan Pensiun dari Dunia Akting

Selebritis

4 April 2022 10:35 WIB

Jim Carrey. (Foto: Instagram @jimcarrey__)

Solotrust.com - Jim Carrey mengisyaratkan bahwa dia akan pensiun dari dunia akting. Sonic the Hedgehog 2 kemungkinan akan menjadi karya terakhir dari aktor ikonik ini.

Saat berbicara kepada Access Hollywood minggu ini, seperti dilansir Variety, Sabtu (2/4), Carrey mengatakan dia berencana untuk pensiun dari dunia akting setelah sekuel Sonic tersebut.



Saat ditanya seberapa serius Carrey untuk meninggalkan dunia akting, dia berkata "Cukup serius. Ya, saya pensiun. Ya, mungkin. Saya cukup serius. Tergantung. Jika para malaikat membawa semacam naskah yang ditulis dengan tinta emas yang mengatakan kepada saya bahwa itu akan sangat penting untuk dilihat orang, saya mungkin akan melanjutkan perjalanan, tetapi saya akan istirahat."

"Saya sangat menyukai kehidupan saya yang tenang dan saya sangat suka melukis di atas kanvas dan saya sangat mencintai kehidupan spiritual saya. Dan saya merasa ini adalah sesuatu yang mungkin tidak akan pernah Anda dengar dari selebriti lain  selama waktu masih ada. Saya sudah cukup. Saya sudah melakukan cukup,” tambah Carrey.

Carrey adalah aktor yang terbiasa mengambil jeda akting yang lama. Perilisan Sonic the Hedgehog pada tahun 2020 menandai peran utama pertamanya dalam sebuah film studio sejak sekuel Dumb and Dumber To (2015). Di antara waktu, Carrey muncul dalam film indie The Bad Batch dan Dark Crimes.

Komedian itu juga menjadi bintang tamu di Saturday Night Live sebagai Joe Biden selama enam episode pada tahun 2020.

Sementara itu, Carrey baru-baru ini menyebut Oscar sebagai spineless (tak bertulang atau lemah), karena memberikan tepuk tangan meriah kepada Will Smith karena memenangkan Aktor Terbaik setelah dia menampar Chris Rock di atas panggung.

"Saya muak. Saya muak dengan tepuk tangan meriah. Saya merasa Hollywood tidak berdaya secara massal. Rasanya ini benar-benar indikasi yang jelas bahwa kami bukan klub yang keren lagi," kata Carrey. (Lin)

(zend)