Solotrust.com – Real Madrid dan Liverpool akan berduel satu sama lain dalam partai Final Liga Champions, Pertemuan tersebut akan digelar di Stade de France,Prancis Minggu (29/5) dini hari WIB.
Ini merupakan pertemuan ketiga kedua tim di partai final Liga Champions, dengan Real Madrid suskes memenangi edisi 2018 di Kiev, sementara Liverpool pada perjumpaaan pertama tahun 1981 di Paris.
Rekam jejak pertemuan kedua tim memperlihatkan Real madrid mempunyai keunggulan dengan empat kali kemenangan dan hanya tiga kalah serta 1 laga berakhir imbang.
Mantan Penjaga gawang Real Madrid Iker Casillas mengatakan Real Madrid dan Liverpool merupakan dua tim terbaik dunia pada saat ini dan menilai mereka pantas untuk berada di Final Ucl 2022.
“Real Madrid dan Liverpool adalah dua tim terbaik di dunia saat ini dan mereka pantas mendapatkan final ini. Masing-masing dengan pemain terbaik yang dimiliki dan gaya permainan mereka,jarang melakukan kesalahan. Dan saya pikir itu kuncinya,” ujar Casillas sebagaimana dilansir Antaranews.
Pada Musim ini Real Madrid berkesempatan untuk mengawinkan gelar juara La liga yang sudah di dapat sebulan lalu dengan Liga Champions jika berhasil mengalahkan Liverpool.
Sedangkan dari pihak Liverpool trofi Liga Champions bisa menambah koleksi gelar mereka dengan sebelumnya sudah memenangi Piala Carabao dan Piala Fa cup.
Pada final Liga Champions musim ini, Liverpool lebih diunggulkan untuk mengalahkan Real Madrid.
Mantan bek Liverpool, Jamie Carragher mengungkapkan keyakinannya bahwa tim asuhan Jurgen Klopp yang bakal mengangkat trofi. Dia menilai, Real Madrid bisa lolos ke final Liga Champions musim ini karena keberuntungan.
“Saya telah menyaksikan Real Madrid di Liga Champions musim ini dan mereka kalah lebih banyak di Liga Champions daripada kekalahan Liverpool sepanjang musim di semua kompetisi,” jelas Carragher. (fathan)
(zend)