SOLO, solotrust.com – Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka tidak bisa memenuhi undangan Ketua Komite Pelaksana Formula E Jakarta, Ahmad Sahroni, untuk hadir dalam ajang balapan mobil listrik internasional di Ancol, Jakarta Utara, Sabtu (4/6).
Absennya Gibran ternyata berbarengan dengan jadwal keberangkatannya menuju Paris, Perancis dalam rangka menghadiri pameran produk Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) Kota Solo pada 8 Juni 2022.
“Enggak bisa, ra nyandak waktune (waktunya tidak sampai-red), mohon maaf,” ujarnya ditemui Solotrust.com di Balai Kota Solo, Jumat (3/6).
Kendati demikian, Gibran mengaku sudah menyampaikan ketidakhadirannya pada Sahroni.
“Tapi bang Roni (Sahroni) wes Whatsapp-an karo aku (sudah Whatsapp-an sama saya), tenang saja,” katanya.
Gibran mengatakan karna tidak bisa hadir maka akan melihat melalui televisi dalam acara perhelatan Formula E
“Lain kali wae ya (nonton langsung), nonton ning TV,” tambahnya
Kendati demikian, Gibran menjelaskan undangan ajang perhelatan Formula E sudah diterima saat bertemu di Loji Gandrung lalu.
“Kan itu, waktu dulu makan malam kan sekaligus mengundang,” jelasnya.
Sebagai informasi, dalam ajang Formula E sebanyak 22 pembalap dari 11 tim yang berbeda akan berlaga di sirkuit yang baru saja dibangun di kawasan Ancol , Jakarta Utara. (intan/luluk)
(zend)