SOLO, solotrust.com – Sebanyak 410 atlet bertanding dalam Kejuaraan Tenis Meja Open Danrem 074 Warastratama Cup 2022 yang diselenggarakan di Gedung PMS Solo pada tanggal 4-5 Juni 2022.
Peserta dari berbagai provinsi hadir dalam ikut bertanding dalam turnamen ini diantaranya Jawa Tengah, Jawa Timur, DKI Jakarta, DIY, Bali. Dengan 7 kategori yaitu kelompok umur 12 putra putri, kelompok umur 17 putra putri, kategori umum, kategori veteran dan kategori TNI Polri.
Pada kempatan itu Ketua panitia PMS Open 2022, Antonius Sulistyo mengatakan event ini dapat memberikan peluang bagi atlet yang berkompetisi untuk melahirkan atlet muda dan berbakat.
“Kami berharap semoga tenis meja akan semakin banyak di gelar di kota solo, karena semakin banyak event atau pertandingan tenis meja akan memberikan peluang bagi yang atlet-atlet untuk berkompetisi, secara siap yang secara akhirnya melahirkan atlet-atlet muda, berbakat dan berprestasi yang dapat membanggakan daerah, negara dan bangsa,” Ucapnya
Ketua Bidang Pemuda dan Olahraga PMS, Tanu Kismanto dalam sambutannya mengungkapkan atlet-atlet yang berprestasi dalam Kejuaraan Tenis Meja Open Danrem 074 Warastratama Cup 2022 ini akan segera dilakukan pemutaran diklat baru.
“Atlet-atlet yang sekiranya berprestasi kami akan segera melakukan pemutaran diklat baru untuk PMS ini, untuk tenis meja,” ungkapnya
Dalam kejuaraan ini hadir Wakil Wali Kota Solo, Teguh Prakosa yang mengapresiasi kegiatan tersebut. Sebab saat ini Kota Solo sudah berada pada PPKM Level 1 sehingga semua kegiatan sudah dibuka terutama olahraga untuk memacu kembali prestasi.
“Atas nama Pemerintahan Kota Solo mengapresiasi memberi penghargaan kepada PMS dan sekaligus kepada Danrem 074 Kota Solo,” ujarnya. (intan/luluk)
(zend)