BOYOLALI, solotrust.com - Sejumlah warga tumpah ruah memeriahkan car free day (CFD) di Simpang Lima Boyolali, Minggu (06/08/2023). Acara ini menjadi ajang berkumpulnya masyarakat dalam suasana santai.
Di tengah cuaca cerah, Simpang Lima Boyolali dipenuhi aneka kuliner lezat memanjakan lidah pengunjung. Para pedagang kaki lima (PKL) menjajakan beragam sajian, mulai dari makanan tradisional hingga kontemporer.
Tak hanya itu, car free day kali ini juga menyuguhkan fashion show dengan tema kreatif. Para desainer lokal memamerkan koleksi terbaru mereka, menjadikan Simpang Lima sebagai jalan berwarna dan inspiratif. Pengunjung pun bisa mendapatkan inspirasi gaya berpakaian unik dan berbeda.
CFD pada Minggu pagi juga menghadirkan senam bersama diikuti banyak peserta. Senam penuh semangat ini diiringi musik energik, membantu memompa semangat pengunjung untuk menjalani aktivitas sehat sepanjang hari. Para instruktur senam memimpin gerakan bervariasi, mengajak semua orang bergerak dan berolahraga bersama.
CFD Boyolali kali ini bukan hanya ajang untuk beraktivitas fisik, namun juga menjadi momen berkumpulnya masyarakat dalam kebersamaan dan kegembiraan. Antusiasme masyarakat tinggi serta rangkaian acara menarik membuat hari itu menjadi pengalaman berharga bagi warga Boyolali.
*) Reporter: Zidan
(and_)