Ekonomi & Bisnis

11 Pekerjaan dengan Gaji di Atas Rata-rata, Kamu Pilih Mana?

Ekonomi & Bisnis

09 Mei 2018 08:09 WIB

Ilustrasi (Pixabay)

SOLO, solotrust.com – Masing-masing bidang pekerjaan memiliki rata-rata gaji yang berbeda. Ada yang di atas rata-rata upah buruh nasional, ada pula yang di bawahnya.

Badan Pusat Statistik (BPS) merilis data mengenai rata-rata upah buruh nasional per Februari 2018 pada Senin (7/5/2018). Hasilnya, per bulan upah buruh rata-rata sebesar Rp2,65 juta.



"Rata-rata upah/gaji buruh/karyawan/pegawai    yang selanjutnya disebut sebagai rata-rata upah buruh pada Februari 2018 sebesar 2,65 juta Rupiah per bulan," tulis BPS dalam keterangan resminya.

BPS juga merilis beberapa kategori pekerjaan yang rata-rata gajinya di atas rata-rata upah buruh. Berikut 11 kategori pekerjaan dengan gaji di atas rata-rata (rata-rata gaji laki-laki dan perempuan):

  1. Jasa Keuangan dan Asuransi = Rp4,13 juta
  2. Pertambangan dan Penggalian = Rp4,13 juta
  3. Informasi dan Komunikasi = Rp4,06 juta
  4. Administrasi Pemerintahan, Pertahanan dan Jaminan Sosial Wajib = Rp3,81 juta
  5. Pengadaan Listrik dan Gas = Rp3,42 juta
  6. Transportasi dan Pergudangan = Rp3,17 juta
  7. Jasa Perusahaan = Rp3,13 juta
  8. Real Estat = Rp3,07 juta
  9. Jasa Kesehatan dan Kegiatan Sosial = Rp2,97 juta
  10. Pengadaan Air, Pengelolaan Sampah, Limbah, dan Daur Ulang = Rp2,89 juta
  11. Jasa Pendidikan = Rp2,71 juta

(way)