Entertainment

Seorang Ibu Melahirkan di Mobil Dinas Polisi

TNI / Polri

16 Oktober 2017 00:13 WIB

(Twitter)

JAKARTA, Solotrust.com - Akun Twitter Humas Polda Metro Jaya mengunggah sebuah video mengharukan saat seorang ibu melahirkan di mobil dinas kepolisian karena kelamaan menunggu datangnya taksi online. 
 
Diketahui, seorang ibu yang melahirkan di dalam mobil polisi tersebut bernama Fitri yang tinggal di Kampung Tanah Merah. 
 
Peristiwa itu berawal saat Fitri yang sedang hamil tua dan hendak bersalin di RSUD Koja pada Kamis (12/10/2017). Dirinya berniat berangkat ke RS dengan memesan taksi online. Namun, taksi yang ditunggu-tunggu tidak juga datang, ia terpaksa melahirkan di dalam mobil penyuluhan binmas milik Polres Metro Jakarta Utara dengan dibantu petugas kepolisian.
 
Kapolres Jakarta Utara Kombes Pol Dwiyono mengatakan, karena itulah bayi mungil tersebut diberi nama Azkadina Bhayangkari.
 
Video selengkapnya bisa Anda klik https://www.youtube.com/watch?v=B4hdW5XDPVk
 
(Abd)

(Redaksi Solotrust)