CALIFORNIA, solotrust.com– Aditya Trihatmanto, cucu mantan presiden Soeharto yang merupakan putra bungsu pasangan Bambang Tri dan Halimah telah melamar kekasihnya yang bernama Kezia dengan romantis di Pacific Palisades, California, Amerika Serikat.
Berita tersebut diketahui dari postingan Kezia melalui akun instagramnya (17/10/2017). Kezia mengunggah foto lamaran romantis dimana Aditya berlutut untuk melamarnya dengan hamparan bunga di sekeliling mereka.
“Ini benar-benar tipe cinta yang hanya terjadi dalam dongeng. Tipe cinta selamanya”, demikian terjemahan tulisan Kezia di bawah foto romantis tersebut.
Warganetpun banyak yang mengucapkan selamat atas berita bahagia mereka.
“Congratulations”, tulis akun @kalalojohny
“Congrats Kei!”, tulis akun @kthamrin
“Wow!!!!! How am I just seeing this, Congratulations!!!!!!”, tulis akun @arenafsharian
Selamat ya buat Kezia & Aditya~
(lin-Wd)
(Redaksi Solotrust)