CILACAP, solotrust.com – Warga Desa Rawajaya, Kecamatan Bantarsari, Kabupaten Cilacap menemukan sebuah sumur kecil yang diduga mengeluarkan gas. Sumur itu berada di tanah Perhutani petak 27.
Kapolsek Bantarsari Iptu Sulimin dalam keterangan tertulisnya, Kamis (11/10/2018) mengatakan, kedalaman sumur itu kurang lebih mencapai 3 meter. Diduga sumur itu mengeluarkan gas yang membuat air di dalamnya seperti mendidih.
Sebenarnya sumur tersebut sudah ditemukan warga sejak lima bulan lalu. Namun karena dianggap hanya air rawa, maka oleh warga hanya dibiarkan saja.
Namun begitu mengetahui sumur mengandung gas, anggota Polsek Bantarsari bersama warga langsung melakukan pemeriksaan.
“Saat dicoba dinyalakan dengan korek api ternyata menyala dan ketika dicoba ditutup dengan plastik kresek di atasnya, ternyata tas kresek itu mengembang seperti balon ditiup dan dinyalakan dengan korek ternyata menyala,” kata Sulimin.
Penemuan sumur tersebut sudah dilaporakan ke Pemerintah Kabupaten Cilacap untuk dilakukan penelitin lebih lanjut. Kini, area sumur telah diberi paga pembatas bambu dan diberi tulisan peringatan agar warga yang melihat tidak mendekat.
(way)