SOLO, solotrust.com – Di sela-sela tur Eropanya, BTS menjadi bintang tamu dalam “The Graham Norton Show”, Jumat (12/10/2018). Dalam acara tersebut, Graham Norton membahas beberapa hal dengan BTS seperti apa kepanjangan dari BTS, tampilnya mereka di cover majalah TIME, hingga pidato mereka di PBB.
Jin mengatakan bahwa BTS adalah kependekan dari Beyond The Scene dalam Bahasa Inggris. J-Hope kemudian menyambung bahwa BTS adalah kependekan dari Bulletproof Boy Scouts dalam Bahasa Korea. RM menimpali, “Banyak orang yang mengira bahwa BTS adalah Behind The Scene, namun kami bukan itu.”
Terkait dengan pidato BTS di PBB, Graham mengatakan bahwa itu adalah bagian dari pesan BTS. RM pun kemudian mengungkapkan pesan yang ia ingin sampaikan lewat pidatonya tersebut di acara ini.
“Hidup selalu punya dilema, dan kita selalu punya rasa sakit di dalam diri kita. Ketika cahaya datang, kita akan selalu punya bayang-bayang, dan kita tidak bisa menghindarinya. Jadi, saya hanya ingin mengatakan bahwa kita harus menemukan cara untuk mencintai diri kita sendiri. Terutama untuk kaum muda, (sehingga) kita dapat lebih bahagia dan hidup dengan baik,” kata RM yang disahut Graham dengan mengatakan bahwa orang-orang begitu merespon pesan yang ia sampaikan.
BTS yang diwakili RM telah memberikan pidato inspiratif di PBB 24 September lalu. Dalam pidato tersebut, selain mengajak kaum muda di seluruh dunia untuk mencintai diri mereka sendiri, RM juga mengajak kaum muda untuk bisa “Speak Yourself” atau berani menyuarakan siapa diri mereka melalui bidang yang paling mereka sukai. (Lin)
(way)