Hard News

Pemkot Gelar Undian Hadiah PBB Tahap II Tahun 2018

Jateng & DIY

4 November 2018 23:58 WIB

Wali Kota Surakarta FX Hadi Rudyatmo dalam acara undian hadiah PBB tahap 2 tahun 2018. (solotrust-adr)

SOLO, solotrust.com - Pemkot Surakarta memberikan apresiasi kepada wajib pajak (WP) yang membayar lunas Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) Perkotaan dan Perdesaan (P2) di awal periode. Kegiatan itu berlangsung di Solo Car Free Day City Walk Loji Gandrung, Minggu (4/11/2018) pagi.

"Kegiatan ini merupakan hadiah kepada warga untuk para WP yang taat membayar," jelas Kepala Badan Pendapatan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPPKAD) Surakarta Yosca Herman Soedrajad kepada wartawan.



Menurutnya, hal ini berbeda jika dibanding tahun-tahun sebelumnya di mana apresiasi kepada Wajib Pajak tidak didasarkan pada masa pembayaran PBB di awal atau di akhir periode. Selain itu, pemberian hadiah kepada WP yang taat membayar pajak pada tahun-tahun sebelumnya juga hanya dilakukan sekali.

"Mulai tahun ini Undian Hadiah PBB tidak hanya satu kali, undian ini merupakan tahap kedua tahun ini" katanya.

Pada kesempatan itu, Wali Kota Surakarta FX Hadi Rudyatmo juga turut hadir melakukan pengundian hadiah PBB Tahap Kedua. Hadiah utama 5 sepeda motor, 2 kulkas, televisi dan lainnya. (adr)

(way)