Hard News

Tabloid Indonesia Barokah Beredar di Klaten

Jateng & DIY

28 Januari 2019 06:25 WIB

Paket berisi Tabloid Indonesia Barokah yang ditahan di Kantor Pos Delanggu, Klaten.

KLATEN, solotrust.com- Sebanyak 86 amplop yang berisi Tabloid Indonesia Barokah ditahan di Kantor Pos Delanggu, Kabupaten Klaten. Amplop warna coklat yang berisi tabloid tersebut rencananya akan didistribusikan ke sejumlah pengurus masjid di Kecamatan Delanggu, Klaten.

Menurut petugas Kantor Pos Delanggu Ari Hastanto, jumlah amplop yang berisi tabloid ada sebanyak 86 eksemplar dan paketan dengan pengirim tercatat dari redaksi Tabloid Indonesia Barokah, yang beralamat dari  Pondok Melati, Bekasi, Jawa Barat itu tiba di Kantor Pos Delanggu pada Minggu ini.



“Ini sudah ada intruksi dari petugas Kepolisian dan Bawaslu untuk tidak dikirim,” kata dia kepada wartawan, Sabtu (27/1/2019).

Setelah mendapat intruksi dari petugas Kepolisian Klaten dan Bawaslu setempat, Tabloid Indonesia Barokah tersebut ditahan di Kantor Pos.

“Ya, kita tahan dulu. Mendapat perintah seperti itu ya kami tahan aja,”ujarnya. (Jaka)

(wd)