Ekonomi & Bisnis

Periode Lebaran 2019, KAI Siapkan 50 KA Tambahan

Ekonomi & Bisnis

25 Februari 2019 14:07 WIB

Ilustrasi.

SOLO, solotrust.com- VP Public Relations PT Kereta Api Indonesia atau KAI (Persero), Agus Komarudin menerangkan, selama periode Lebaran 2019, akan dioperasikan KA tambahan untuk mengantisipasi kenaikan jumlah penumpang.

"KAI mengoperasikan 356 KA Reguler dan 50 KA Tambahan sehingga total mencapai 406 KA. Jumlah itu mengalami kenaikan 3% dari tahun sebelumnya yaitu 393 KA," tuturnya melalui siaran pers yang diterima solotrust.com.



Setiap harinya, KAI menyediakan 247.010 tempat duduk untuk KA Jarak Jauh dan KA Lokal. Artinya pada tahun 2019 ini mengalami kenaikan 5% dari tahun sebelumnya yaitu 236.210 tempat duduk.

"50 KA tambahan selama periode Lebaran 2019 dapat dipesan mulai H-60. Penambahan KA ini untuk mengantisipasi meningkatnya jumlah penumpang KA pada masa arus mudik dan balik lebaran 2019," imbuhnya.

50 KA Tambahan Lebaran 2019 tersebut terdiri dari 27 KA Eksekutif & Bisnis, 11 KA Ekonomi Non PSO, 4 KA Ekonomi PSO, dan 8 KA yang memanfaatkan rangkaian idle.

Berikut daftar KA tambahan Lebaran 2019, Argo Dwipangga Fak (Solo-Gambir) 2 KA, Argo Jati Fak (Gambir-Cirebon) 2 KA, Argo Jati Tamb (Gambir-Cirebon) 2 KA, Argo Lawu Fak (Gambir-Solo) 2 KA, Argo Muria Leb (Semarang Tawang-Gambir) 2 KA, Argo Sindoro Leb (Semarang Tawang-Gambir) 2 KA, Brantas Leb (Pasar Senen-Semarang Ponco -Blitar) 2 KA, Cirebon Eskpres Fak (Gambir-Cirebon) 2 KA.

KA tambahan Lebaran 2019 lainnya meliputi Gajayana Leb (Gambir-Malang) 2 KA, Kertajaya Leb (Pasar Senen-Surabaya Pasar Turi) 2 KA, Kutojaya Selatan Leb (Kiara Condong-Kutoarjo) 2 KA, Kutojaya Utara Tamb (Pasar Senen-Kutoarja) 2 KA, Lodaya Leb (Bandung-Solo) 4 KA, Mataram (Pasar Senen-Lempuyangan) 2 KA, Matarmaja Leb (Pasar Senen-Malang) 2 KA, Pasundan Leb (Kiaracondong-Surabaya Gubeng) 2 KA.

Selain itu, Purwojaya Leb (Gambir-Cilacap) 2 KA, Sancaka Leb (Yogyakarta-Surabaya Gubeng) 2 KA, Sawunggalih Leb (Pasar Senen-Kutoarjo) 2 KA, Sembrani Leb (Gambir-Surabaya Pasar Turi) 2 KA, Senja Cirebon Fak (Pasar Senen-Cirebon) 2 KA, Taksaka Malam Leb (Gambir-Yogyakarta) 2 KA, Taksaka Pagi Leb (Yogyakarta-Gambir) 2 KA, Tawangjaya Leb (Pasar Senen-Semarang Poncol) 2 KA. (Rum)

(wd)

Berita Terkait

Berita Lainnya