SOLO, solotrust.com – Jose Mourinho mengaku kagum dengan penampilan Barcelona musim ini. Terlebih ada empat pemain Barca yang disebut mampu membuatnya terkesan.
Hal itu ia lontarkan saat menjadi komentator di liputan beIN Sports mengenai pertandingan LaLiga. Ia turut memberikan analisa mengenai pertandingan antara Real Madrid melawan Barcelona.
Meski berstatus mantan pelatih Madrid, Mourinho tak sungkan memberikan pujian terhadap gaya bermain Barca di bawah polesan Ernesto Valverde.
Pria asal Portugal itu menyebut, Barca lebih solid dibanding musim-musim sebelumnya. Pemain-pemain Barca tahu betul bagaimana menempatkan diri antara bertahan dan menyerang.
"Meskipun mereka tidak memainkan sepak bola indah yang biasa mereka gunakan, mereka memenangkan pertandingan dan ini adalah kunci untuk menantang tim-tim besar di perempat final dan semi-final Liga Champions,” katanya dilansir dari Marca, Senin (4/3/2019).
Secara khusus, Mourinho terkesan dengan penampilan individu dari Marc-Andre ter Stegen, Gerard Pique, Clement Lenglet, dan Ivan Rakitic.
"Dia salah satu pemain yang paling diremehkan di dunia. Fantastis di semua level, dia bertahan, dia mengimbangi (Lionel) Messi, dia berlari dan dia masuk akal dengan bola di kakinya,” kata Mourinho tentang Rakitic.
Dalam laga el clasico akhir pekan kemarin, Barca sukses mengalahkan Madrid di Santiago Bernabeu melalui gol semata wayang Rakitic.
(way)