Entertainment

Tim Wasev Sterad Akan Tinjau TMMD Jurangjero

TNI / Polri

17 Maret 2019 01:09 WIB

Satags rapat di Kotis.

BLORA, solotrust.com — Setelah dikunjungi Tim Pengawasan dan Evaluasi (Wasev) dari Sterdam IV/Diponegoro, dalam waktu dekat ini pelaksanaan TMMD Reguler ke -104 Kodim 0721/Blora di Desa Jurangjero akan dikunjungi Tim Wasev dari Sterad. Dikabarkan, Ketua Tim Wasev yang akan datang Mayjen TNI Heri Wiranto.  

Untuk mempersiapkan segalanya, Danramil 02/Jepon, Kapten Inf. Sukemi menggelar rapat koordinasi. Dia meminta seluruh personil anggota satgas TMMD ikut membantu dalam pelaksanaan kunjungan kerja tim Waasev dari pusat itu, baik secara langsung maupun tidak langsung. Rapat dihadiri oleh para perwira  dan anggota Satgas TMMD yang berada di lapangan.



Saat memimpin rapat, Danramil Sukemi menyampaikan, rapat koordinasi TMMD bertujuan untuk mengetahui sejauh mana persiapan masing-masing koordinator untuk menyiapkan atau memaparkan hasil pelaksanaan pekerjaan TMMD Reguler ke-104 Kodim Blora.

''Termasuk agar dalam pelaksanaan kunjungan kerja Tim Wasev dari Sterad dapat berjalan dengan baik sesuai dengan yang diharapkan,'' papar Danramil Jepon.  

(wd)