Entertainment

TNI Ciptakan Monumen di Perehaban Mushala

TNI / Polri

18 Maret 2019 01:02 WIB

Perehaban Mushala Al -Ikhlas.

BLORA, solotrust.com - TNI Kodim 0721/Blora benar-benar menciptakan "monumen" saat merehab  mushala melalui gelaran TMMD Reguler ke-104 di Desa Jurangjero. Menyusul, di salah satu sasaran fisik TMMD itu mulai dari pemilihan material, hingga saat pekerjaan sampai di finishing, dilakukan secara maksimal.

Menurut Babinsa Jurangjero, Serda Suwarno, proses perehaban mushala, salah satunya Al -Ikhlas di Dukuh Geneng, Desa Jurangjero, dilakukan total. Diharapkan mushola yang dihasilkan bisa menjadi "monumen"  gelaran TMMD di desa Jurangjero.



Terpisah, Koordinator lapangan Peltu Suharyanto mengatakan, proses pengecatan mushala Al-Ikhlas memasuki hari ke -4, sudah memasuki pengecatan dinding bagian dalam. Dan jika nanti sudah selesai akan diplamir sebelum dilakukan pengecatan.

''Untuk pengecatan dinding akan diulang beberapa kali sehingga hasilnya akan maksimal,'' tandasnya.  

(wd)