Ekonomi & Bisnis

Batik Gunawan Setiawan Kini Buka di The Sunan Hotel Solo

Ekonomi & Bisnis

23 Maret 2019 04:10 WIB

Pembukaan Outlet Gunawan Setiawan.

SOLO, solotrust.com - Batik Gunawan Setiawan kini hadir di The Sunan Hotel Solo tepatnya di Arcade 3 Lobby Level. Pembukaan outlet secara resmi telah dilangsungkan pada Selasa (19/3/2019).

Batik Gunawan Setiawan adalah perusahaan batik tulis tradisional yang berada di Kampung Wisata Batik Kauman, Jl. Cakra No. 21, Kauman, Solo. Menawarkan koleksi batik yang luwes dan mudah dipadupadan untuk menghasilkan gaya unik dan berbeda. Cocok dikenakan dalam berbagai suasana, baik formal, kasual atau pesta.



Pembukaan outlet dimeriahkan gelaran Fashion & Luncheon di Narendra Restaurant The Sunan Hotel Solo, yang mengkolaborasikan peragaan busana dengan jamuan makan siang ala hotel bintang empat. Dalam fashion show ini koleksi batik tulis dan kombinasi cap tulis dibawakan para model dengan koreografi dari Rori Wardana.

General Manager The Sunan Hotel Solo, Retno Wulandari mengatakan, Fashion & Luncheon memberikan ruang bagi karya batik dan kain nusantara lainnya untuk bisa menjadi tuan rumah di negeri sendiri.

"Fashion & Luncheon ini dirancang untuk sosialita, pecinta fashion dan tamu hotel yang ingin menikmati jamuan makan siang dengan menyaksikan peragaan busana," tuturnya.

Jamuan makan siang secara prasmanan telah disiapkan Executive Sous Chef, Boedi Prasetyo. Mulai dari hidangan pembuka sampai penutup di antaranya Indonesian Salad, Selada Ikan Asin, Soup Asparagus Kepiting, Rendang Iga,  Seafood Lasagna, Fried Prawn Udon, Seafood Kebab, chicken barbeque, berbagai macam sate, beraneka jenang, aneka pastry, aneka es dan buah segar. (Rum)

(wd)