BOJONEGORO - Pemilihan Kepala Desa atau Pilkades Cengungklung, Kecamatan Gayam Kabupaten Bojonegoro Jawa Timur, berjalan aman dan lancar. Pesta demokrasi di desa ring satu Lapangan Minyak Banyu Urip, Blok Cepu, itu diikuti pasangan suami istri.
Baca juga:
Taruhan Pemenang Pilkades, 3 Orang Ini Diringkus Polisi
Dari hasil perhitungan suara yang dilaksanakan Panitia Pilkades Cengungklung, calon nomor Urut 1, Titik Umariah memperoleh 115 suara, sementara suaminya, Totok Harianto calon nomor urut 2 merupakan calon petahana mendapat 1.014 suara. Suara tidak sah 12 suara.
"Dari 1.256 pemilih, yang menggunakan hak pilihnya 1.141 pemilih," kata Anggota BPD Cengungklung, Abdul Muchid, Rabu (26/6/2019).
(wd)