SOLO, solotrust.com - Dengan suara khasnya, Wali Kota Surakarta FX. Hadi Rudyatmo menyumbangkan suara dengan menyanyikan lagu Bengawan Solo mampu menambah semarak Konser Musik Keroncong di Pendaphi Gede Balai Kota Surakarta, Minggu (25/8/2019).
Baca: Jangan Lewatkan, Waldjinah Duet Dengan Dorce Gamalama di Solo Keroncong Festival 2019
Tak hanya Wali Kota, Konser Musik Keroncong bertema “Bumi Emas Tanah Airku" semakin kental nuansanya dengan kehadiran maestro keroncong "living legend" Waldjinah serta seniman keroncong lainnya.
Pada kesempatan itu, turut diserahkan penghargaan kepada beberapa seniman keroncong sebagai bentuk apresiasi karena telah menjadi pioneer, sekaligus pendorong bagi kaum muda untuk mencintai dan melestarikan musik keroncong.
"Bangsa Indonesia ini memiliki keberagaman dan kebudayaan yang luar biasa, salah satunya musik keroncong ini. Generasi penerus bangsa harus mencintai seni dan budaya serta harus paham bahwa hal itu adalah karakter bangsa kita," ujar Wali Kota yang tampil mengenakan setelan batik dan celana panjang hitam saat itu.
Wali Kota berharap konser yang diselenggarakan oleh Komunitas Keroncong Muda Surakarta pertama kalinya tersebut dapat berlanjut ke tahun-tahun berikutnya.
"Dengan adanya acara ini diharapkan kaum muda bisa mencintai budaya dan kesenian terutama musik keroncong," kata Rudy. (adr)
(wd)