Pend & Budaya

Kirab Malam 1 Suro, Dishub Siapkan Pengaturan Lalin

Pend & Budaya

31 Agustus 2019 11:35 WIB

Sejumlah Petinggi Negara saat mengikuti laku topo bisu Peringatan Malam 1 Suro Puro Mangkunegaran Surakarta tahun 2018. (dok. Pemkot Surakarta).


SOLO, solotrust.com – Malam hari nanti Keraton Kasunanan Surakarta dan Pura Mangkunegaran bakal menggelar Kirab Malam 1 Suro memperingati Tahun Baru Islam 1441 H yang akan dilangsungkan di seputaran kawasan masing-masing.



Baca: Kebo Bule Keturunan Kyai Slamet Dan Asal Usulnya

Untuk mendukung arus lalu lintas, Dinas Perhubungan Kota Surakarta melakukan Manajemen Rekayasa lalu Lintas (MRLL) di seputaran rute kirab, Sabtu (31/8/2019) malam nanti. Kirab Keraton Kasunanan Surakarta Hadiningrat mengambil rute kirab dari Keraton – ke Utara Supit Urang – Jalan Pakoe Boewono - Jenderal Sudirman- Jalan Mayor Kusmanto- Jalan Kapten Mulyadi- Jalan Veteran- Jalan Yos Sudarso-Jalan Slamet Riyadi dan kembali ke keraton, yang dimulai pukul 23.00 WIB. Sedangkan rute kirab Mangkunegaran akan mengitari kompleks Pura Mangkunegaran mulai pukul 19.00 WIB.

“Beberapa jam sebelum dimulainya acara akan kita atur lalu-lintas di sekitarnya, kita pasang barikade dan water barrier serta sejumlah personel untuk mengatur arus,” kata Kelala Seksi Manajemen dan Rekayasa Lalu Lintas Dishub Kota Surakarta, Mudo Prayitno kepada solotrustcom pagi ini

Selain itu, kata Mudo, Dishub juga melakukan intervensi APILL (Alat Pemberi isyarat Lalu Lintas) dan pantauan melalui CC Room Dishub. Menurut Mudo, potensi kepadatan arus lalu lintas diprediksi akan menumpuk di seputar rute kirab di kedua lokasi.

Oleh karena itu, masyarakat yang tidak berkepentingan diimbau untuk menggunakan jalur alternatif dalam menempuh perjalanan agar volume kepadatan dapat lebih terurai. Di samping itu, aktivitas kegiatan bersifat komunitas yang biasa nongkrong di tepian jalan berada di rute kirab akan disterilkan.

“Seperti komunitas mobil, motor kan biasanya nongkrong nant kami minta untuk menyesuaikan karena akan disterilkan,” ujarnya.

Disinggung terkait rute kirab saat melintasi Koridor Jendral Sudirman di mana terdapat pembangunan penataan andesit dan lajur yang sempit, Pengageng Parentah Karaton Surakarta Hadiningrat, KGPH Dipokusumo mengaku telah berkoordinasi dengan Pemkot untuk mengatur hal itu.

“Untuk meminimalisir risiko nanti lajur yang tengah tetap disterilkan, jadi ada batas untuk penonton,” terangnya.

Panitia Kirab Mangkunegaran, Mas Ngabehi Wedono Joko Pramodyo mengatakan, peserta kirab malam nanti bisa diikuti mencapai ribuan orang dari keluarga Mangkunegaran, abdi dalem, ditambah para pejabat dan masyarakat yang ingin terlibat.

Baca: Bus Mira Tabrak 4 Rumah, 2 Orang Luka Parah

“Rutenya masih sama  dari Jalan Ronggowarsito - Jalan Kartini - Jalan RM Said - Jalan Teuku Umar dan kembali ke Komplek Lura Mangkunegaran, pesertanya nanti bisa lebih banyak,” ujarnya. (adr)

(wd)