Solotrust.com - TWICE kembali dengan mini album ke-8nya bertajuk "Feel Special" pada 23 September 2019. Album tersebut mendapat sambutan hangat dari pendengar internasional, dengan berhasil memuncaki chart iTunes di puluhan negara.
Dilansir dari Hankyung via Soompi (24/9/2019), album tersebut berhasil memuncaki chart album iTunes di 26 negara termasuk Amerika Serikat, Kanada, Brazil, New Zealand, Rusia, dan Jepang.
Bahkan di Jepang, 7 lagu dalam album itu menempati posisi 7 besar di chart LINE Music.
Di Korea Selatan sendiri, lagu "Feel Special" yang menjadi title tracknya berhasil memuncaki chart-chart musik besar seperti Genie, Mnet, Naver, dan Soribada.
Selain "Feel Special" , terdapat 6 lagu lain dalam album ini yakni "Rainbow", "Get Loud", "Trick It", "Love Foolish", "21:29", dan "Breakthrough" versi Korea.
Para anggota TWICE berpartisipasi dalam pembuatan lagu-lagunya. Untuk "21:29", semua anggota TWICElah yang menulis liriknya, yang merupakan lagu untuk para penggemarnya, ONCE.
Secara individu, Nayeon menulis semua lirik untuk lagu "Raibow", Momo turut serta menulis lirik untuk lagu "Love Foolish", Dahyun pada lagu "Trick It", dan Jihyo pada lagu "Get Loud".
Sementara untuk "Feel Special", Park Jin Young menulis semua lirik serta turut serta dalam produksi musiknya, bersama Ollipop dan Hayley Aitken.
Lirik "Feel Special" mengekspresikan rasa terimakasih kepada orang yang membuat kita merasa istimewa, seperti dalam bagian "Kamu membuatku merasa istimewa. Tak masalah bagaimana dunia menjatuhkanku, bahkan ketika kata-kata yang menyakitkan menghujamku. Aku tersenyum lagi karena kamu ada di sana." (Lin)
(wd)