SOLOTRUST.COM - Film horor yang diangkat dari kisah nyata bersambung di media sosial sudah tayang di bioskop sejak 23 November 2017 lalu. Cerita berlatar belakang di Yogyakarta tersebut kini jadi menjadi top threads di Kaskus.
Kisah karya seorang kaskuser (sebutan pengguna Kaskus), Bonaventura Danendra Genta itu disutradarai Hedy Suryawan dan diproduksi oleh Max Pictures. Ada sejumlah aktor terlibat dalam film ini, Ganindra Bimo (Mas Rudy), Gary Iskak (Pak Marwan), Wizzy Williana (Andrea), Miller Khan (Yoga), dan Kemal Pahlevi (bebek). Ada juga artis cantik dan seksi Aura Kasih.
Film ini bercerita tentang pengalaman Genta di tempat kerjanya dulu di Yogyakarta. Bermula saat perusahaannya berpindah kantor ke sebuah bangunan baru, Genta dan beberapa rekan kerjanya mulai mendapati beberapa kejadian ganjil.
Malam-malam mereka perlahan menjadi momen penuh ketegangan. Satu persatu karyawan mulai dihadapkan dengan sosok penampakan yang ingin berpesan. Rentetan teror kejadian, seolah menjadi pembuktian akan adanya kehidupan yang sejatinya memang selalu berdampingan
Bagaimana? Sudah menonton film ini? Serem mana? Versi viral atau versi filmnya? Hehehe...(A)
(Redaksi Solotrust)