JEPANG- Ajang Formula 1 menghadapi tantangan pada akhir pekan ini. Penyelenggara Formula 1 Jepang sudah mengambil keputusan tidak menggelar sesi kualifikasi pada Sabtu (12/10/2019). Sebagai gantinya, kualifikasi digelar pada Minggu pagi untuk mengantipasi dampak dari Topan Hagibis.
Baca: Topan Hagibis Menuju Jepang, Jadi yang Terkuat Melanda Tokyo Sejak 1958
Topan Hagibis yang diperkirakan akan menerjang sebagian besar kawasan di Jepang membawa hujan lebat serta angin kencang. Peristiwa ini sempat terjadi pada balapan 2004 dan 2010.
Direktur Olahraga F1, Steve Nielson mengatakan, penyelenggara lomba sudah membuat pengamanan di sekitar sirkuit. Menurut dia, secara umum lokasi di sekitar Sirkuit Suzuka relatif aman karena berada di areal tanah tak bertuan. "Ini sedikit lebih baik," kata dia.
Nielson menjelaskan sudah meminta kepada para tim agar menyimpan segala fasilitas penunjang balapan ke lokasi yang lebih aman.
"Kami harus memindahkan pusat siaran F1 untuk memastikan ketika akan lomba semua hal selamat dari badai," sebut Nielson.
Sementara Direktur Teknis F1, Andrew James menyatakan, semua upaya pengamanan membutuhkan campur tangan orang. Namun ada sejumlah infrastruktur di luar lintasan yang tidak dipindahkan.
Sedangkan untuk para pembalap, James sudah meminta kepada para tim agar menghabiskan waktu seharian di penginapan. Ia berharap lomba Formula 1 besok bisa berjalan seperti biasa dan cuaca diharapkan cerah. #teras.id
(wd)