Pend & Budaya

Kenalkan Senam Semar, Kampus ini Hadirkan Instruktur Cantik

Pend & Budaya

02 Desember 2019 17:03 WIB

Instruktur senam cantik saat memberi arahan gerakan Senam Semar di halaman Gedung Rektorat dr. Prakosa Universitas Sebelas Maret (UNS), Jumat (29/11/2019)

SOLO, solotrust.com - Seorang instruktur senam cantik melenggak-lenggokkan tubuhnya dengan gerakan bak karakter khas tokoh pewayangan Punokawan, yakni Semar.

Dari atas panggung acara launching kampus sehat di Halaman Gedung Rektorat dr. Prakosa Universitas Sebelas Maret (UNS), Jumat (29/11/2019), gerakan instruktur cantik yang tampak luwes itu ditirukan Rektor UNS Jamal Wiwoho dan peserta lainnya dari civitas akademika kampus setempat.



Usut punya usut, saat dikonfirmasi senam itu memiliki nama Senam Semar, buah karya dosen FKOR UNS Hendrig Joko Prasetyo.

Hendrig menjelaskan, Senam Semar nantinya bisa dilakukan setiap Hari Jumat pagi di lingkungan kampus UNS untuk menjadi bagian implementasi kampus sehat UNS.

"Instruktur dari FKOR UNS melatih para pelatih senam yang tersebar di lingkungan kampus UNS," kata Hendrig kepada solotrust.com, Sabtu (30/11/2019)

Ke depan, para pelatih itu akan memimpin senam di setiap fakultas, lembaga, unit, dan RS UNS. Dijelaskan dia, Senam Semar menjadi gabungan unsur modern dan budaya.

"Jadi Senam Semar bisa dipakai baik di pembuka maupun penutup,” ujar Hendrig

Sebelumnya, dalam acara launching, Rektor UNS Jamal Wiwoho mengaku sudah membuat surat edaran bahwa di lingkungan UNS setiap Hari Jumat mulai pukul 06.30 WIB hingga 08.00 WIB digelar senam, termasuk untuk acara Dies Natalis bisa diselenggarakan lomba Senam Semar antarfakultas, lembaga, dan unit.

"Setiap kali saya keliling ke berbagai fakultas, gerakan senamnya berbeda-beda alias sesuai selera masing-masing fakultas. Dari situlah, kemudian saya meminta Fakultas Keolahragaan (FKOR) UNS untuk membuat gerakan dan diberi nama Senam Semar," ujar Jamal Wiwoho. (adr)

(redaksi)