Entertainment

BTS: Musik Miliki Kekuatan untuk Atasi Hambatan Bahasa dan Kebangsaan

Musik & Film

10 Desember 2019 14:54 WIB

BTS saat menerima penghargaan Group of the Year dari Variety (Gambar: Screenshot video penerimaan penghargaan BTS dari Variety)

Solotrust.com - BTS berhasil meraih penghargaan Group of the Year dari Variety Hitmakers. BTS pun datang untuk menerimanya, yakni pada 7 Desember waktu setempat, berlokasi di Soho House di West Hollywood.

Mewakili BTS, RM memberikan pidatonya dalam Bahasa Inggris, yang diawali dengan memperkenalkan bahwa mereka adalah grup dari Korea Selatan.



Setelah mengucapkan terimakasih pada pihak Variety, Bang Si Hyuk, semua produser dan staff di Big Hit Entertainment serta ARMY, RM juga memberikan penghormatan kepada semua orang di industri musik termasuk para artis, penulis lagu dan produser.

"Satu hal yang sangat jelas, dan bahkan menjadi lebih jelas berkat kalian dan Variety, bahwa musik benar-benar memiliki kekuatan untuk mengatasi berbagai macam hambatan termasuk bahasa, kebangsaan, dan banyak batasan. Terima kasih banyak," kata leader BTS itu.

Kendati menggunakan lirik dalam Bahasa Korea, lagu-lagu BTS tetap diterima pendengar global dengan berbagai latar belakangnya karena mengandung pesan yang universal, relevan dan menguatkan kaum muda di seluruh dunia dengan pesan-pesan positifnya.

Yang terbaru, BTS baru saja menyelesaikan era Love Yourself. Selama era itu, BTS telah melakukan 62 konser yang dihadiri 2 juta lebih penonton dari berbagai negara. Meski Bahasa Korea bukan bahasa negaranya, namun dengan bersemangat para fans turut menyanyikan lagu-lagu BTS di lokasi konser.

Selama era yang berlangsung dua setengah tahun itu pula, BTS telah membuat lagu-lagu yang memotivasi pendengar maupun diri mereka sendiri untuk lebih mencintai diri sendiri.

Lagu-lagu itu pun diterjemahkan ke dalam berbagai bahasa secara realtime oleh fans, yang kemudian disebarkan via media sosial, sehingga bisa dipahami oleh fans yang lain, membuktikan semangat dari para ARMY, fandom BTS.

Tak hanya itu, mengiringi era Love Yourself, BTS juga melakukan kampanye Love Myself, yang menyemangati anak-anak muda di seluruh dunia untuk menemukan cinta dari dalam diri mereka dan kemudian menyebarkan cinta itu kepada sekitarnya agar dunia menjadi lebih baik.

Dalam pidato penerimaan itu, RM juga mengatakan BTS tengah mengerjakan album baru dan sudah tak sabar untuk menunjukkannya dalam waktu dekat. Dalam acara itu, BTS pun sempat berfoto dengan artis seperti Lil Nas X dan Billie Eilish. (Lin)

(wd)