Solotrust.com - BTS memenangkan penghargaan tertinggi (Daesang) untuk kategori lagu digital di Golden Disc Awards (GDA) ke-34 hari pertama, yang diselenggarakan pada 4 Januari 2020 di Gocheok Sky Dome, Seoul.
Penemu dan produser Big Hit Entertainment, Bang Si Hyuk mewakili BTS yang tidak dapat hadir untuk memberikan pidato penerimaan. "Pertama, saya ingin mengucapkan selamat kepada BTS dengan tulus karena menjadi bintang dari penghargaan tertinggi lagu digital," katanya di awal.
Baca: Resolusi Suga BTS Tahun 2020: Belajar Bahasa Inggris
Kemudian, dia mengingat kehadirannya di konser sahabatnya, Park Jin Young (JYP), yang kemudian menghubungkannya dengan BTS.
“Minggu lalu, saya menghadiri konser Park Jin Young. Ketika saya pergi ke sana, saya menjadi sangat tersentuh ketika saya mengingat kembali suasana hati, dan bahkan aroma studio tempat kami bekerja bersama 20 tahun yang lalu," kenang Bang Si Hyuk.
Ia melanjutkan, "Sekarang saya berpikir tentang BTS, sudah tujuh tahun sejak debut mereka. Keberhasilan yang mereka raih hingga saat ini sungguh luar biasa, dan saya yakin mereka akan mencapai hal-hal yang lebih besar di masa depan juga."
Terakhir ia mengungkapkan harapannya untuk BTS. Ia mengatakan, "Saya pikir dalam 13 tahun mereka masih bisa tertawa dengan saya ketika kami berbicara tentang musik. Saya berharap mereka akan terus menjadi penyanyi yang cinta pada musik, dan saya berdoa agar BTS dapat terus membuat musik dengan bahagia."
Pria yang kerap dipanggil anggota BTS dengan PD-nim itu kemudian membacakan surat dari BTS untuk para penggemarnya. "Kepada ARMY di seluruh dunia yang menyukai musik kami, terima kasih banyak. Kami akan terus bersama kalian melalui musik kami pada tahun 2020, dan di masa depan juga. Selama ARMY ada di sana untuk mendengarkan musik kami, BTS bahagia, dan BTS akan bahagia."
Baca: Fans Jimin BTS Bantu Anak-anak Penderita Leukemia untuk Rayakan Setahun Rilisnya Promise
Jimin pun menuliskan ungkapan terimakasihnya di Twitter. Ia mengatakan, “Meskipun kami tidak bisa menghadiri acara hari ini, kami memenangkan penghargaan utama dalam kategori Lagu Digital di Golden Disc Awards. Kami selalu berterima kasih kepada ARMY yang mendengarkan musik kami dan mendukung kami. Kami akan menjadi grup yang bekerja lebih keras mulai sekarang. Kami selalu bersyukur, dan kami mencintaimu." Dia juga menambahkan tagar “#OurARMYWonAnAward” dan “BangPDThankYouILoveYou.” (Lin)
(wd)