Solotrust.com - Mai Shiraishi akan segera lulus dari Nogizaka46. Pada 7 Januari 2020, diumumkan via laman resmi grup ini bahwa rilis terakhirnya adalah single ke-25 mereka yang akan keluar pada 25 Maret 2020.
Tanggal pasti untuk kelulusan Mai belum diumumkan, tetapi secara alami ia akan mengadakan konser kelulusan. Pembicaraan tentang kelulusan ini sudah dimulai kira-kira dua tahun yang lalu, tetapi dia akhirnya memutuskan pada tahun ini.
Baca: Nogizaka46 Rilis PV untuk Single Ke-24, Yoake Made Tsuyogaranakute Mo Li
Dikutip dari Sponichi Annex, penyanyi berusia 27 tahun itu memang telah berencana untuk mengantar rekannya Nanase Nishino dan Reika Sakurai untuk lulus terlebih dahulu, sebelum mengumumkan rencananya sendiri untuk lulus. Baik Nanase dan Reika meninggalkan Nogizaka46 tahun lalu.
Mai Shiraishi dalah top member Nogizaka46 bahkan sejak generasi pertama. Karena popularitasnya, photobook solonya yakni "Passport" telah dicetak ulang hingga 20 kali. Selama masih aktif dalam grup, Mai berperan sebagai Queen Serenity dalam drama musikal Sailor Moon.
Nogizaka46 sendiri diciptakan oleh Yasushi Akimoto, sebagai rival untuk AKB48. Namanya datang dari “SME Nogizaka Building”, dimana audisi final untuk grup itu diadakan. Nogizaka46 debut denga single “Guru Guru Curtain” pada 2012. Grup ini telah meraih banyak prestasi dalam karirnya, seperti anugerah Grand Prix di Japan Record Awards ke-60 tahun 2018 dengan lagunya "Synchronicity". (Lin)
(wd)