Entertainment

Tayang Sekarang, Ini Sinopsis Film Mekah I’m Coming

Musik & Film

05 Maret 2020 19:31 WIB

Film Mekah Im Coming garapan Jeihan Angga resmi diputar di bioskop Tanah Air mulai hari ini, Kamis (05/03/2020)

Solotrust.com - Film Mekah I’m Coming garapan Jeihan Angga resmi diputar di bioskop Tanah Air mulai hari ini, Kamis (05/03/2020). Film produksi MD Pictures dan Dapur Film sebelumnya pernah diputar di Jogja NETPAC-Asian Film Festival (JAFF) pada 19-23 November 2019 lalu.

Mengutip sebuah sumber, film yang dibintangi Rizky Nazar, Michelle Zudith, Jennifer Coppen, Totos Rasiti, Fanny Fadillah, dan mendiang Ria Irawan menceritakan seorang pemilik bengkel desa bernama Eddy (Rizky Nazar) yang mempunyai hubungan dengan seorang penyanyi kosidah Eni (Michelle Zudith).



Sayang, hubungan keduanya tak mulus sebab Eni hendak dijodohkan dengan seorang saudagar kaya bernama Pietoyo (Dwi Sasono). Orang tua Eni pun tak kuasa menolak perjodohan, apalagi sang ayah terlanjur terikat perjanjian dengan Pietoyo.

Eni dan Eddy pun berusaha keras mencari cara agar hubungan mereka tak putus di tengah jalan. Usulan kawin lari hingga mati bersama sempat terbesit, namun urung dilakukan. Melihat kegigihan keduanya menjaga hubungan, ayah Eni luluh juga. Dia memberi kesempatan kepada Eddy.

“Apa yang kamu punya yang bisa membahagiakan anakku?” tanya ayah Eni kepada Eddy.

Spontan Eddy menjawab dirinya akan membahagiakan masa depan Eni dan pergi berhaji sesegera mungkin. Padahal untuk berangkat haji, Eddy harus menunggu sepuluh tahun untuk mendapatkan kuota keberangkatan. Dia kemudian menjual bengkel miliknya demi mendapatkan jalur kilat. 

Dikisahkan, permasalahan semakin rumit sebab saat Eddy sampai di Jakarta, ternyata dirinya ditipu. Menyembunyikan hal itu, Eddy terpaksa tinggal di Jakarta hingga kelak bisa naik haji dan menikahi Eny, gadis pujaan hatinya.

Jeihan Angga sutradara film Mekah I’m Coming merupakan sutradara muda yang kariernya mulai menanjak. Sutradara kelahiran Sukoharjo ini selepas menamatkan kuliahnya di jurusan perfilman, kemudian merintis kariernya dari jalur indie dan bergabung dengan Dapur Film milik Hanung Bramantyo. (dd)

(redaksi)