Hard News

Tugas Ganda Diperankan Letda Amboro di Pekerjaan Fisik TMMD Pekalongan

TNI / Polri

21 Maret 2020 01:49 WIB

Pekerjaan Fisik TMMD Pekalongan.


PEKALONGAN, solotrust.com – Pembuatan talud sepanjang 450 meter dengan tinggi 1 meter di Desa Pantirejo, Kecamatan Kesesi, Kabupaten Pekalongan, Jawa Tengah, merupakan pekerjaan terberat dari TMMD Reguler 107 Kodim 0710 Pekalongan.



Kendala utamanya adalah pembuatan pondasi talud yang dasar tanahnya tergenang air sehingga memerlukan pompa air untuk membuang air sementara.

Jelas, selain dibutuhkan improvisasi saat bekerja di salah satu sasaran fisik TMMD Reguler ini, juga diperlukan motivasi guna menjaga semangat dan menghidupkan suasana kerja.

Tugas ini diperankan Letda Infantri Slamet Amboro, Komandan Pleton (Danton) Satgas TMMD dari kesatuan Yonif 405 Surya Kusuma. Bahkan dirinya melakoni peran ganda.

Di satu sisi, dirinya harus melecut semangat anggotanya agar terus bekerja keras. Sementara peran lainnya adalah harus mampu menyemangati warga desa sasaran TMMD tersebut agar menyesuaikan cara kerja dengan anggota TNI.

Dibenarkan salah satu warga setempat, Narto (48), bahwa Letda Amboro sangat halus dalam mengarahkan masyarakat untuk mengikuti ritme TNI.

“Dengan tidak ada bentakan, namun wajah yang penuh keakraban justru mengetuk hati kami. Beliau menyampaikan perintah dengan nada yang halus, bahwa nantinya masyarakat sendiri yang akan menikmati hasil pembangunan itu, bukan TNI,” ujarnya.

Untuk itulah mewakili warga lainnya, Narto merasa bangga dapat bekerja bareng anggota Satgas TMMD Reguler Pekalongan.

(wd)