Hard News

Jalin Keakraban, Satgas Tanding Sepakbola Melawan Pemuda Sasaran

TNI / Polri

06 Juli 2020 00:38 WIB

PURWODADI, solotrust.com- Tak mau tinggal diam dan terus mencari terobosan untuk bisa dekat dengan warga. Itu yang dilakukan oleh para anggota Satgas TMMD Reguler ke-108 Kodim 0717/Purwodadi, yang tengah bertugas di Desa Tambakselo, Kecamatan Wirosari, Kabupaten Grobogan.

Demi untuk dekat dengan kalangan muda desa sasaran, para Satgas TMMD menggelar pertandingan sepakbola persahabatan dengan para kawula muda di desa sasaran TMMD.



''Yang namanya pertandingan persahabatan dan tujuannya juga untuk menjalin kedekatan dengan warga, utamanya dengan para kawula muda, kita tidak ingin mencari menang kalah,'' ungkap Sertu Suyatno, salah satu anggota Satgas TMMD.

Terpisah, Babinsa Tambakselo, Serda Suparman, mengapresiasi dengan terobosan-terobosan yang dilakukan oleh para Satgas TMMD untuk menjalin kedekatan dengan warga. ''Terpenting para anggota Satgas itu tetap memperhatikan protokol kesehatan,'' papar Babinsa Serda Suparman.

(wd)