Viral

Demi Punya HP buat Belajar Daring, Anak Yatim Ini Ingin Jual Ayam Kesayangannya

Viral

11 Agustus 2020 21:31 WIB

Deni Mulyadi bersama ibunya, Munawaroh (Foto: Facebook-We Cares)

Solotrust.com - Aktivitas belajar secara online atau dalam jaringan (Daring) di masa pandemi Covid-19 tak pelak membuat siswa atau pun orangtua harus mengeluarkan biaya ekstra. Seperti halnya Deni Mulyadi, anak yatim siswa MA Matla'ul Anwar, Rumpin, Parung, Kabupaten Bogor harus berjuang keras untuk mengikuti pembelajaran jarak jauh.

Kisah Deni diunggah akun Facebook We Cares pada 6 Agustus 2020 dan viral di media sosial. Ia tinggal bersama nenek dan ibunya. Sang ibu hanya bekerja sebagai penjual pensil serta buku di dekat tempat Deni bersekolah dengan penghasilan sebesar Rp10 ribu sehari.



Keadaan ini jelas menyulitkan Deni. Ia pun tak bisa mengikuti pelajaran secara daring dengan menggunakan smartphone layaknya siswa lainnya.

"Jangankan beli hape, buat makan saja cuma kebeli seliter beras sehari," keluh ibu Deni, Munawaroh, sebagaimana ditulis akun Facebook We Cares.

Harta berharga dipunyai Deni Mulyadi saat ini hanyalah seekor ayam. Ia pun berniat menjual ayam satu-satunya guna membeli smartphone demi bisa mengikuti pelajaran secara daring seperti teman-temannya.

"Saya mau jual ayam buat beli HP, soalnya ibu nggak punya uang. Saya kepengin lanjut sekolah," ucap Deni mengutarakan niatnya.

Deni Mulyadi merupakan salah satu kasus dari sekian banyak pelajar yang kesulitan mempunyai piranti maupun sambungan internet untuk mengikuti pembelajaran jarak jauh. Masa pandemi Covid-19 telah membuat kegiatan belajar mengajar di sekolah menjadi terganggu.

Aktivitas yang biasa dilakukan secara tatap muka, mau tak mau harus dilakukan secara daring atau virtual. Hal ini tentu menjadi beban tambahan dan pikiran bagi orangtua yang kurang mampu secara ekonomi. Mereka secara tak langsung diminta untuk mempunyai gadget sendiri agar kegiatan belajar mengajar bisa terlaksana dan anak tak ketinggalan pelajaran. (dd)

Anak Yatim Jual Ayam Kesayangan Demi Beli Handhphone untuk Belajar Online Deni Mulyadi (14 tahun) seorang anak yang...
Dikirim oleh We Cares pada Kamis, 06 Agustus 2020


(redaksi)