Ekonomi & Bisnis

KAKKOII Japanese BBQ & Shabu Shabu Sajikan Menu Grill Ala Jepang

Ekonomi & Bisnis

20 Agustus 2020 16:07 WIB

KAKKOII Japanese BBQ & Shabu Shabu.

 

SOLO, solotrust.com- Kota Solo merupakan surga kuliner. Banyaknya ragam masakan dan makanan menjadikan pecinta kuliner selalu ketagihan untuk balik ke Kota Bengawan ini.



Satu lagi restoran unik yang memperkaya jenis kuliner di Kota Solo. Restoran KAKKOII Japanese BBQ & Shabu Shabu yang terletak di Jalan Adi Sucipto ini memberikan nuansa berbeda dari cara makannya juga.

Owner KAKKOII Japanese BBQ & Shabu Shabu, Jessica Lorenza menuturkan, restorannya nengangkat menu bebakaran ala Jepang mix Indonesia. Konsepnya sendiri yaitu all u can eat atau pengunjung bebas mengambil menu apa saja yang diinginkannya.

"Harga kami terjangkau dengan pilihan menu sangat beragam. Selama pandemi covid-19, kami memang mengalami penurunan pengunjung sekitar 50 persen dari waktu normal sebelumnya. Namun penurunan tersebut karena kami mengurangi kapasitas pembeli dari maksimal 150 orang menjadi maksimal 80 orang. Sesuai dengan protokol kesehatan," urainya, Rabu (19/8/2020).

Setiap pengunjung yang masuk juga diwajibkan untuk menjaga jarak, memakai masker dan diperiksa suhu tubuh sebelum masuk restoran.

"Kami menawarkan all you can eat temanya Jepang, tapi di-mix dengan Indonesian food. Aneka jajanan pasar ada, masakan Indonesia seperti sate dan bakso juga ada. Jadi ini menyasar semua segmen, semua bisa makan," imbuh Jessica.

Untuk me u all you can eat, setiap pengunjung hanya dikenakan tarif Rp 105 ribu per orang untuk semua jenis makanan. Pihak restoran memberikan waktu 90 menit untuk menghabiskannya.

"Namun kita juga menerapkan denda kalau sampai tidak habis. Rp 30 ribu per 100 gram makanan yang sisa. Ini memberikan tekanan kepada pengunjung agar tidak menyisakan makanan," tukasnya. (awa)



(wd)