Solotrust.com - Aktor film dan juga teater, Teuku Rifnu Wikana tengah berduka. Pada Jumat (23/10/2020) malam, aktor pemeran film Jokowi kehilangan kakak kandung tercintanya, Teuku Hendra Mahera. Kabar itu diunggah di akun Instagram miliknya, @rifnuwikana, Sabtu (24/10/2020).
"Aku pernah meminta kepada Tuhan agar kau selalu diberi kesehatan bang @teukumahera. Kupinta pada-Nya agar kau selalu dalam lindungan-Nya," tulis aktor yang biasa disapa Wika dalam unggahannya.
Disebutkan, semenjak Teuku Rifnu Wikana kecil, kakak kandungnya inilah yang selalu menjaganya dari berbagai hal. Alhasil, timbul kedekatan emosional di antara keduanya, apalagi usia Rifnu Wikana dan kakaknya hanya berselisih dua tahun.
"Lalu semalam, ya baru semalam, tiba-tiba kau pergi selamanya, tanpa sebab, tanpa signal apa pun," lanjut Rifnu Wikana menceritakan kepergian kakaknya secara mendadak.
"Allah ternyata lebih membutuhkanmu dan aku belum siap menerimanya," aku Rifnu Wikana.
Dalam lanjutan caption-nya, Rifnu Wikana menuliskan doa agar istri dan anak-anak yang ditinggalkan mendiang sang kakak diberi ketabahan dan kekuatan.
"Selamat jalan my bro, semoga kau jadi pelindung anak-anakmu lewat surga-Nya." tutup Rifnu Wikana. (dd)
(redaksi)