Hard News

9.235 Nakes di Kota Semarang Sudah Vaksin

Nasional

26 Januari 2021 09:22 WIB

Penyuntikan vaksin.

SEMARANG, solotrust.com- Program vaksin untuk tenaga kesehatan di Kota Semarang hampir selesai, total ada 9.235 nakes yang sudah disuntik vaksin.

Kepala Dinas Kesehatan Kota Semarang, Abdul Hakam mengatakan, total nakes yang akan di vaksin 10.391, namun dari 14 Januari hingga 25 Januari 2021 baru terlaksana 9.235 vaksinasi.



“665 nakes tidak hadir dan 488 ditunda. Nakes yang tidak hadir tidak mengetahui jadwal penyuntikan vaksin, sementara yang di tunda belum memenuhi syarat vaksinasi, seperti ibu hamil, menyusui dan ada yang kelainan darah, sehingga vaksinasi ditunda.” Jelasnya, Senin (25/1/2021).

Diketahui nakes di Kota Semarang yang telah divaksin belum ada yang mengalami efek samping. (vit)  

(wd)