SOLO, solotrust.com- Pemkot Solo memulai vaksinasi corona tahap kedua pada Kamis (28/1/2021). Penyuntikan pertama dilakukan pada 11 tokoh masyarakat seperti saat pelaksanaan vaksinasi tahap pertama pada Kamis (14/1) lalu.
Sesuai target yang dicanangkan, vaksinasi tahap kedua ditargetkan rampung pada 2 Februari mendatang, sementara ini vaksinasi tahap pertama hampir selesai.
Terkait berapa nakes yang sudah divaksinasi dosis pertama yakni mencapai 76 persen atau sebanyak 7.213 nakes dari 8.403 nakes yang sudah mendapat e-ticket vaksinasi. Sedangkan sisanya atau sebanyak 465 nakes ditunda karena tak lolos screening kondisi kesehatan.
“Kami berharap sisanya tu segera kami selesaikan, data yang sudah ada e-ticket dari pusat ini segera kami tunggu.” Jelas Kepala Dinas Kesehatan Kota Solo, Siti Wahyuningsih, Rabu (27/1).
Diharapkan vaksinasi tahap kedua juga berjalan lancar dan kasus covid-19 Solo bisa ditekan. (daw)
(wd)