SUKOHARJO, solotrust.com- Pasangan suami isteri Superhero, Agus Widanarko dan Pipit kembali mengadakan aksi sosial. Bertepatan momentum Hari Raya Idul Adha, pasangan Superhero ini menyalurkan 6 hewan korban yang disalurkan ke wilayah Sukoharjo dan Kota Solo, senin (19/7). Ke enam hewan korban tersebut berasal dari beberapa donatur, salah satunya dari alumni fakultas ekonomi UNS tahun 99.
“Di Sukoharjo kami mengantarkan 2 kambing ke Panti Asuhan Yatim Putri Aisyiyah di Kecamatan Grogol, sedangkan untuk wilayah Solo kami di dua lokasi, yakni di Yayasan Lentera dan Panti Pamardi Yoga,”ungkap Agus Widanarko atau yang lebih akrab disapa Danar.
Meskipun belum bisa sepenuhnya terpenuhi permohanan dari panti, namun Danar mengaku lega karena di masa pandemi ini masih mendapatkan hewan korban untuk anak anak di panti asuhan. Terlebih dengan kondisi ekonomi saat ini, hewan korban sangat ditunggu guna pemenuhan gizi.
“rata rata jumlah anak panti sekitar hampir 40 an jadi ya butuh sekitar 3 kambing untuk per panti,”imbuhnya.
Dari aksi yang ia lakukan, danar berharap perayaan Idul Adha dalam masa pandemi ini bisa membangun kebersamaan dan mengasah kepedulian untuk sesama. Tidak hanya berdampak secara ekonomi, namun covid 19 ini membawa dampak sosial di masyarakat.”
“ di Hari Raya Idul Adha ini mari kita peduli, mari kita saling menguatkan sehingan bangsa ini akan bisa kembali bangkit, terutama dalam bidang ekonomi,”ujarnya. (nas)
(wd)