Hard News

Polisi Ajak Ormas Pencak Silat Laksanakan Operasi Yustisi Gabungan di Wilayah Sukoharjo

TNI / Polri

24 Agustus 2021 14:42 WIB

Polres Sukoharjo ajak ormas pencak silat melaksanakan operasi yustisi gabungan.

SUKOHARJO, solotrust.com- Polres Sukoharjo melibatkan ormas pencak silat dalam pelaksanaan operasi yustisi gabungan di wilayah Kabupaten Sukoharjo. Ormas pencak silat yang ikut serta dalam kegiatan tersebut antara lain, PSHT, Pagar Nusa, Winongo, Kera Sakti, dan Sardulo Seto.

“Kegiatan Patroli Gabungan dengan Ormas Pencak Silat merupakan salah satu upaya mengantisipasi kejadian bentrokan ormas, sehingga dapat terwujud solidaritas dan kerukunan antar ormas khususnya, dan kegiatan Patroli Gabungan dengan Ormas pencak silat akan terus dilaksanakan guna menjaga kondusifitas wilayah,”jelas Kapolres Sukoharjo, AKBP. Wahyu Nugroho S.



Dikatakan Kapolres, saat ini tidak sedikit kita temui terjadinya bentrokan, gesekan, atau bahkan konflik antar perguruan silat. Tentunya hal tersebut justru kontra produktif terhadap awal pendirian berbagai perguruan silat tersebut. Mengantisipasi perkembangan situasi tersebut, perlu dibentuk suatu skema khusus, agar tercipta sinergitas dari seluruh unsur dari ormas pencak silat sehingga wilayah Sukoharjo  tetap aman dan kondusif.

“Sesama perguruan Silat harus bisa saling menjaga, saling menghargai antar kelompok perguruan dan mengesampingkan ego jangan terprovokasi dengan adanya beberapa kejadian yang bisa memecah belah antar kelompok,”ajak Kapolres. (nas)

(wd)