Entertainment

Kodim 0735/Surakarta Gelar Pembinaan Keluarga Besar TNI

TNI / Polri

21 Februari 2018 09:21 WIB

Kasdim 0735/Surakarta Mayor Inf Suratman memberikan pengarahan dalam KBT. (dok/pendim0735)

SOLO, solotrust.com- Kodim 0735/Surakarta melaksanakan kegiatan Pembinaan Keluarga Besar TNI (KBT) yang terdiri dari FKPPI dan PPM Kota Surakarta, Selasa (20/2/2018) di Aula Makodim. Kepala Staf Kodim (Kasdim) 0735/Surakarta Mayor Inf Suratman yang memimpin acara ini mengatakan, KBT FKPPI dan PPM harus tetap solid dan selalu kompak dalam setiap kegiatan apapun dan selalu mendukung kegiatan di Kodim 0735/Ska maupun Koramil, sehingga terjalin hubungan yang harmonis diantara keluarga Besar TNI dan personil Kodim serta Koramil.

"FKPPI dan PPM ke depan harus lebih Solid, lebih kuat, dan lebih militan sebagai pelopor perdamaian dalam menyelesaikan permasalahan dengan musyawarah mufakat tanpa ada rasa saling menyakiti. Tanamkan jiwa korsa dan semangat persaudaraan agar FKPPI dan PPM tidak mudah terkoyak dn diadu domba." Tutur Kasdim.



Lebih lanjut Kasdim menyampaikan kepada seluruh anggota FKPPI dan PPM agar jangan mudah terprovokasi oleh media sosial yang saat ini berkembang. Perkembangan teknologi di era sekarang ini sangat pesat, terutama dalam bidang media sosial, untuk itu anggota harus pandai memilah dan memilih agar tidak terprovokasi.

"Kita sangat yakin FKPPI dan PPM mampu bersikap dewasa dalam berorganisasi yang bernaung dalam satu payung Keluarga besar TNI, jaga persatuan dan kesatuan dalam satu perjuangan membesarkan organisasidemi mempertahankan keutuhan NKRI." Pungkas Kasdim.

(wd)