JAKARTA, solotrust.com- Kabar gembira diterima Solotrust.com hari ini, dimana media ini berhasil menduduki peringkat ke-7 media massa daring terbaik, dalam Penggunaan Bahasa Indonesia di media massa daring.
Sebelumnya penilaian dilakukan oleh Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa, Kementerian Pendidikan Kebudayaan Riset dan Teknologi terhadap 98 akun media massa daring di Indonesia. Akhirnya diambil 10 besar pemenang dan diumumkan secara virtual melalui akun youtube Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa, Kamis (28/10/2021), pukul 14.00 WIB.
"Kami beri tahukan kepada Saudara bahwa Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi, telah menyelenggarakan Penilaian Penggunaan Bahasa Indonesia di Media Massa Daring dalam rangka Bulan Bahasa dan Sastra 2021. Penilaian tersebut dilakukan sebagai bentuk penghargaan terhadap pengelola akun media massa daring yang menggunakan bahasa Indonesia yang baik dan benar. Di antara 98 akun media massa daring yang telah kami nilai, akun media massa daring yang Saudara
pimpin terpilih sebagai sepuluh besar media massa daring terbaik dalam Penilaian Penggunaan Bahasa Indonesia di Media Massa Daring." bunyi undangan yang diterima solotrust.com
Pemimpin Redaksi Solotrust.com, Widiyanto mengaku bahagia dengan prestasi ini, karena selain bisa bersaing dengan media-media ternama lainnya, juga menjadi cambuk untuk terus menggunakan Bahasa Indonesia dengan baik dan benar dalam setiap penulisan beritanya.
“Tentu ini jadi semangat kita, saya dan tim untuk terus menggunakan Bahasa Indonesia dengan baik dan benar dalam menulis berita.” Tuturnya.
Berikut 10 besar media massa daring terbaik dalam Penilaian Penggunaaan Bahasa Indonesia di Media Massa Daring:
1. Republika.co.id
2. Detikcom
3. Alinea.id
4. Bernas.id
5 Solopos.com
6. Bisnis.com
7. Solotrust.com
8. Kompas.com
9. MNCTrijaya.com
10. Bola.com
(Wd)